• (021) 3169010
  • ppid@brin.go.id
Views ( 300 ) May 5, 2023

Momen Halal Bihalal, BRIN Ajak Civitas untuk Tingkatkan Taqwa Pacu Kinerja Kolaborasi Torehkan Prestasi


Pontianak - Humas BRIN. Setelah Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M, Badan Riset dan Inovasi Nasional mengadakan kegiatan halal bihalal secara seremmpak diseluruh pusat dan kawasan yang dilakukan secara luring maupun daring dengan mengambil tema Tingkatkan Taqwa Pacu Kinerja Kolaborasi torehkan Prestasi pada Rabu (03/05).


Untuk di BRIN Kawasan Pontianak acara halal bihalal ini dihadiri seluruh ASN yang dihadiri Koordinator, Sub Koordinator, Peneliti, Perekayasa, Honorer serta mahasiswa yang sedang melakukan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang dilakukan secara daring.


Dalam sambutannya Kepala BRIN Laksana Tri Handoko menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh civitas BRIN. “Kegiatan halal bihalal ini sangat baik dilakukan guna meningkatkan tali silaturahmi sesama teman kerja sekaligus menjadi momentum penting karena selama ini belum pernah dilakukan secara tatap muka serta secara daring sekaligus untuk beberapa kawasan di seluruh Indonesia," ujarnya.


Hadir pada kesempatan yang sama mewakili Dewan Pengarah BRIN, Marsudi Wahyu Kisworo memandang kegiatan halal bihalal merupakan kegiatan yang sangat kultural dan hanya ada di Indonesia. "Kegiatan halal bihalal memang khas di Indonesia dan tidak ditemukan di luar Indonesia," kata Marsudi.


Seperti disampaikan oleh Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Noor Achmad, ia menyebut adapun yang menjadi dasar kegiatan halal bihalal yaitu untuk saling maaf memaafkan dan menyambung tali silaturahmi. “Saling bermaaf-maafan sesama teman kerja merupakan bagian dari risalah islam dan tidak terbatas pada saat Idul Fitri saja," lanjutnya.


Menurutnya, halal bihalal merupakan tradisi yang sangat baik, karena mangajarkan ajaran islam tentang keharusan saling memaafkan, saling menghalalkan kekhilafan antar sesama. Adapun tujuan halal bihalal adalah menciptakan keharmonisan antar sesama," pungkasnya.


Acara halal bihalal BRIN Kawasan Pontianak diakhiri dengan saling bersalaman dan saling maaf memaafkan antar civitas BRIN yang hadir dalam kegiatan tersebut. (msr/ed. akb)