Mendukung Profesionalitas Pranata Humas BRIN Melalui Organisasi Profesi
Jakarta - Humas BRIN, BRIEF (BRIN Insight Every Friday) edisi Jumat (24/06) kembali hadir mengangkat tema "Mendukung Profesionalitas Pranata Humas BRIN", Plt Kepala Biro Komunikasi Publik, Umum, dan Kesekretariatan BRIN Driszal Fryantoni menyatakan bahwa secara sistematis, PC iprahumas BRIN merupakan wadah organisasi profesi untuk prahum BRIN yang nantinya merencanakana/membuat agenda maupun kegiatan yang dapat mendukung peningkatan profesionalisme maupun kompetensi teman-teman prahum. Menurutnya, prahum BRIN merupakan garda terdepan dalam menyampaikan informasi-informasi kegiatan maupun kebijakan yang 'mungkin' dipertanyakan oleh publik. Sehingga, ia berharap pembentukan PC Iprahumas BRIN ini disambut dan didukung dengan kompak oleh seluruh Pranata Humas BRIN di seluruh Indonesia, ujarnya.
Drizal juga menambahkan pentingnya pejabat fungsional Pranata Humas mempunyai organisasi profesi untuk mendukung profesionalitas dan meningkatkan kemampuan kehumasan bagi seluruh pemangku jabatan Pranata Humas BRIN, Salah satu organisasi profesi yang digandrungi oleh Pranata Humas di Indonesia adalah Ikatan Pranata Humas Indonesia.
Iprahumas merupakan mitra kerja Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Kementerian Komunikasi dan Informatika sebagai instansi Pembina Jabatan Fungsional Pranata Humas di Indonesia. Sejak didirikan pada 2015 lalu, hingga kini anggotanya telah mencapai angka ribuan. Menyikapi antusiasme Pranata Humas ini, maka BRIN akan membentuk Pengurus Cabang (PC) Iprahumas BRIN. Dengan sigap, minggu ini, tim formatur yang terdiri dari Ir.Jasyanto, MM selaku Ketua Sidang Pembentukan PC Iprahumas BRIN, Dr. Dyah Sugiyanto selaku Ketua Tim Formatur Pembentukan PC Iprahumas BRIN, didukung oleh Sari Nila, Fadly dan Sherly Julianti sebagai Anggota Tim Formatur telah membuka pendaftaran bagi Pranata Humas BRIN untuk ikut berpartisipasi mencalonkan diri menjadi Calon Ketua Umum PC IPRAHUMAS BRIN.
Ketua Tim Formatur Pembentukan PC Iprahumas BRIN Dyah Rachmawati dalam paparannya mengatakan pentingnya bergabung dalam organisasi profesi seperti Iprahumas ini karena dengan bergabung di Iprahumas ini kita dapat mengembangkan dan meningkatkan angka kredit yang mendukung karir kita sebagai Pranata Humas, sekilas Dyah juga mengenalkan Organisasi Profesi Iprahumas Pusat, visi misi, struktur organisasi yang ada di pusat, program kerja organisasi, mekanisme pembentukan PC (Pengurus Cabang) dan bagaimana mendaftar menjadi anggota Iprahumas.
Sementara itu pada kesempatan yang sama Jasyanto selaku Ketua Sidang Pembentukan PC Iprahumas BRIN memberikan paparan metode dan persyaratan mengikuti pemilihan Calon ketua umum PC Iprahumas, tahapan persiapan Mubes, time line kegiatan persiapan dan seleksi untuk Calon ketua umum PC Iprahumas, Jasyanto berharap nantinya Pranata Humas BRIN dapat ikut andil dalam pembentukan PC Iprahumas BRIN ini agar kedepan semakin profesional dan dapat memperluas jaringan serta menabah pengalaman dalam berorganisasi, Sebagai informasi untuk mendaftarkan diri menjadi Calon ketua umum PC IPRAHUMAS dapat megisi link berikut : https://bit.ly/FormPendaftaranCaketumPCIPRAHUMASBRIN (bel/cj)