• (021) 3169010
  • ppid@brin.go.id
Views ( 2126 ) Sep 2, 2022

Layanan Perpustakaan BRIN Thamrin Dalam Mendukung Repositori Ilmiah Nasional


Jakarta - Humas BRIN, Peran perpustakaan dalam globalisasi, sangatlah penting. Sebab, perubahan-perubahan dunia yang cepat sebagai akibat dari globalisasi ini memacu masyarakat untuk mendapatkan dan memberdayakan informasi secara optimal. Permintaan masyarakat untuk medapatkan sumber-sumber akses informasi yang relevan, akurat dan tepat waktu akan semakin meningkat. Oleh karena itu perpustakaan harus lebih proaktif dan inovatif dalam menyikapi, menyiasati dan mengantisipasi kecenderungan tersebut.


Perpustakaan di Indonesia memiliki aturan khusus yaitu Undang-Undang Nomor 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan. Perpustakaan adalah institusi pengelola koleksi karya tulis, karya cetak, dan/atau karya rekam secara profesional dengan sistem yang baku guna memenuhi kebutuhan pendidikan, penelitian, pelestarian, informasi, dan rekreasi para pemustaka. (Pasal 1) Fungsi dari perpustakaan sendiri sebagai wahana pendidikan, penelitian, pelestarian, informasi, dan rekreasi untuk meningkatkan kecerdasan dan keberdayaan bangsa.


Badan Riset dan Inovasi Nasional sebagai lembaga pemerintah yang bertanggung jawab dalam mengembangkan potensi Indonesia melalui penelitian, memiliki beberapa perpustakaan yang tersebar dibeberapa kawasan. BRIN Insight Every Friday (BRIEF) edisi ke - 41 membawa tema “Layanan Perpustakaan BRIN Thamrin dalam Mendukung Repositori Ilmiah Nasional” akan membahas secara khusus layanan perpustakaan di kawasan Thamrin, Jumat (2/9).


Koordinator Perpustakaan Kawasan Thamrin Jakarta, Eka Meifrina Suminarsih dalam paparannya mengatakan Perpustakaan BRIN adalah perpustakaan khusus di bawah instansi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) yang didirikan dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan bahan pustaka/informasi di lingkungan BRIN dalam rangka mendukung pengembangan dan peningkatan lembaga maupun kemampuan sumber daya manusia, ujarnya.


Eka juga menambahkan bahwa Perpustakaan BRIN mempunyai visi untuk menjadi institusi terdepan di bidang pelayanan dokumentasi dan informasi ilmiah bidang iptek serta mendukung penyebarluasan dan pemasyarakatan hasil-hasil penelitian BRIN serta menjalankan misi untuk melaksanakan kegiatan pembinaan, penelitian, dan pemberian jasa dokumentasi dan informasi ilmiah bidang iptek. Tugas pokok Perpustakaan BBRIN adalah melaksanakan penyediaan, pengolahan, dan pelayanan bahan pustaka, informasi perpustakaan serta pemasyarakatan hasil-hasil riset BRIN.


Koleksi Perpustakaan BRIN merujuk pada karakteristik pengguna. Untuk kawasan Serpong 1, koleksi difokuskan pada subjek fisika, kimia, metalurgi, standar mutu, dan teknik. Kawasan Serpong 2, koleksi difokuskan pada subjek nuklir. Kawasan Jakarta 1 difokuskan pada subjek sosial humaniora dan oseanografi. Kawasan jakarta III difokuskan pada subjek antariksa dan penerbangan. Kawasan Jakarta IV pada subjek teknologi. Kawasan Bandung di fokuskan pada subjek teknologi dan kebumian. Kawasan multi unit kerja Cibinong – Bogor difokuskan pada subjek Hayati. Kawasan Yogya difokuskan pada subjek teknologi dan nuklir. Pengadaan koleksi perpustakaan saat ini tidak lagi melakukan pengadaan koleksi fisik. Pengadaan koleksi difokuskan untuk pengadaan e-journal dan e-book. Akses untuk e-journal dan e-book melalui intra BRIN. Namun jika ada pengguna dari masyarakat umum yang butuh, dapat melakukan permintaan melalui staf perpustakaan, kata Eka lebih lanjut.


Pada tahapan proses penelitian berjalan di BRIN perpustakaan dapat menyediakan layanan penelusuran data dan literatur, layanan pendampingan RIN, layanan pengecekan tata bahasa menggunakan grammarly, layanan pengecekan plagiarism dengan Ithenticate, dan layanan visualisasi data dengan Tableau. Pada tahapan setelah penelitian berlangsung, perpustakaan menyediakan layanan repositori karya, preservasi data penelitian dan layanan bibliometrik. Pengguna dapat menggunakan menu layanan kawasan kepustakaan pada intra BRIN untuk mengajukan permintaan, atau dapat menghubungi koordinator layanan kepustakaan kawasan, jelas Eka.


Diharapkan sivitas BRIN akan mendapatkan insight tambahan tentang perpustakaan BRIN, dan memamfaatkannya dengan semaksimal mungkin untuk mendapatkan bahan informasi dan pengetahuan lebih dalam. (sj)