• (021) 3169010
  • ppid@brin.go.id
Views ( 254 ) Sep 6, 2023

Laksanakan Reformasi Birokrasi, Upaya BRIN Dukung Indonesia Emas 2045


Jakarta - Humas BRIN, BRIN telah melakukan reformasi birokrasi secara masif dengan merubah secara total sistem kerja, dimulai dari sistem kerja Work From Anywhere, kantor berbasis co-working space, dengan memakai instrument berbasis output yang sesuai dengan karakter BRIN. Hal ini merupakan salah satu upaya BRIN dalam perealisasian Indonesia Emas 2045.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Laksana Tri Handoko dalam Town Hall Meeting yang diselenggarakan di auditorium gedung BJ. Habibie, Thamrin, pada Selasa (05/09). Kegiatan bertajuk “Transformasi Riset dan Inovasi Menuju Indonesia Emas 2045” ini turut dihadiri pula Menteri Pendayagunaan Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (MENPANRB), Abdullah Azwar Anas.

“Kalau kita bicara transformasi, BRIN itu sendiri sudah melakukan reformasi birokrasi yang paling dahsyat yang pernah ada di Republik Indonesia, katanya, karena belum pernah terjadi 5 KL, 5 entitas plus 69 unit. Jadi kalau kita bicara reformasi birokrasi, jadi sebenarnya BRIN tadi seperti saya sampaikan BRIN itu memang sudah melakukan reformasi, bagian dari realisasi reformasi birokrasi yang sangat masif dan kami memanfaatkan momentum itu untuk juga melakukan transformasi secara internal sangat masif juga,” ujar Laksana.

Pada kesempatan yang sama MenPANRB, Abdullah Azwar Anas, turut menjelaskan mengenai proses reformasi birokrasi yang pihaknya sedang jalankan. “Perubahan birokrasi ini sangat berpengaruh khususnya bagi para ASN untuk mempermudah segala aspek kebutuhan hingga jaminan pensiun, mereka tidak perlu khawatir ketika mereka ingin mengurus kenaikan pangkat hingga mengurus jaminan pensiun,” terang Azwar.

Azwar menjelaskan mengenai bahanya jebakan rutinitas dalam birokrasi, seperti disibukkan dengan kegiatan rapat yang belum berdampak secara langsung pada masyarakat. “Kita selalu disibukan oleh rapat dari rapat satu ke rapat berikutnya maka dari itu saya terus mendorong gerakan birokrasi kita ini supaya menjadi dampak baik,” jelas Azwar.

“Dengan ini dibentuknya BRIN menjadi harapan besar bagi kita semua khususnya warga Indonesia agar berdampak positif kepada rakyat Indonesia, semoga adanya perubahan birokrasi yang ada di BRIN bisa menjadi contoh kedepannya untuk membawa dampak yang nyata kepada rakyat,” ujar Azwar mengakhiri paparannya. (ryd, ard/edt. akb)