Kawasan Sains dan Teknologi BJ Habibie - BRIN Terima Kunjungan SMK BPPI Kabupaten Bandung
Tangerang Selatan - Humas BRIN. SMK BPPI Kabupaten Bandung mengadakan kunjungan industri ke Kawasan Sains dan Teknologi (KST) BJ Habibie - Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pada hari ini. Kunjungan yang mengusung tema sains dan teknologi ini diikuti oleh 157 siswa kelas X dari jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) serta Rekayasa Perangkat Lunak (RPL).
Rombongan disambut di Auditorium Gedung Pusat Informasi KST BJ Habibie, di mana mereka mendapatkan pemaparan dari para periset dari unit Jaringan Informasi dan Komunikasi (JIK) - Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) BRIN. Joko Syahrianto dan Irsyad, periset Pusdatin, memberikan penjelasan yang komprehensif mengenai berbagai aspek penting dari Fasilitas Data Center (DC) dan Jaringan Informasi dan Komunikasi (JIK).
“Paparan dari para narasumber sangat relevan, sesuai dengan jurusan siswa kami dari TKJ dan RPL, dapat melihat teknologi informasi dan komunikasi itu seperti apa dan mudah-mudahan menjadi tambahan ilmu yang bermanfaat bagi anak-anak dan guru-guru juga”, tutur Asep Dimyati, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum.
Kunjungan industri ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi kepada para siswa untuk terus mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mereka di bidang teknologi informasi dan komunikasi. Dengan adanya kunjungan seperti ini, para siswa dapat melihat langsung aplikasi nyata dari materi yang mereka pelajari di sekolah, serta memahami pentingnya riset dan inovasi dalam kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan. (ar/ed.ark)